You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Akan Bentuk Tim Percepatan Penyerapan Anggaran
.
photo doc - Beritajakarta.id

DKI akan Bentuk Tim Percepatan Penyerapan Anggaran

Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Sandiaga Uno akan membentuk tim percepatan penyerapan anggaran.

Kita akan bentuk tim percepatan penyerapan anggaran di 2018

Melalui tim tersebut, penyerapan anggaran ke depan diharapkan bisa stabil setiap bulannya.

Sandi menilai, selama ini serapan anggaran paling tinggi terjadi pada kuartal keempat. Pada Desember 2017, penyerapan anggaran DKI bahkan bisa mencapai Rp 12 triliun.

Anggaran di Sudin Pendidikan Wilayah I Jakut Terserap 72,4 Persen

"Kita akan bentuk tim percepatan penyerapan anggaran di 2018. 

Saya ingin stabil penyerapannya," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (2/1).

Menurut Sandi, tantangan di 2018 cukup besar. Mengingat total nilai Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) mencapai Rp 77,1 triliun. Sehingga ke depan perlu adanya perencanaan yang lebih baik.

Sandi berharap adanya percepatan proses lelang sekaligus eksekusi pekerjaan pembangunan sehingga

tagihan tidak selalu dilakukan pada akhir tahun saja.

"Ini agar tidak memberatkan kedua belah pihak," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye14082 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Gubernur Buka Puasa Bersama Warga Kebon Singkong

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1980 personNurito
  3. Transjakarta Bagikan 220 Ribu Produk Gratis di Seluruh Halte BRT

    access_time11-03-2025 remove_red_eye1635 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. PKL dan Parkir Liar di Cempaka Putih Ditertibkan

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1330 personFolmer
  5. Wali Kota Jakut Resmikan JAK Penghubung Semper dan Sukapura

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1087 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik